Kawah gunung ijen



Kawah gunung ijen


Gunung ijen merupakan salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi kalau anda berada di Banyuwangi. Karena anda tidak akan menemukan tempat wisata seperti gunung ijen di lain tempat.


Anda bisa menyaksikan alam mengukir bibir kawahnya, para penambangan belerang yang mengais lelehan belerang dari perut gunung ijen, dan Blue fire atau api biru yang membara seakan menunjukkan kekuatannya,


Eksotisme pemandangan alam gunung ijen akan sangat mengagumkan dan memberikan pengalaman yang takkan terlupakan. Sehingga tidak akan ada kata lain yang akan terudap dari bibir anda kecuali Wooowwww....anda bisa turun kebawah sampai menyentuh air kawahnya,dan bisa bendekati penambang belerang juga anda bisa meliat dari dekat api biru yang keluar dari kawah gunung ijen.


Jika anda khusus ingin menyaksikan si api biru anda harus berangkat ke puncak pada tengah malam karean api biru akan muncul dan membesar pada waktu tengah malam hingga pagi hari.


Untuk perjalan kesana sangat mudah apalagi sekarang jalannya sudah diperbaiki  sehingga anda akan menemukan medan berbatu untuk berwisata di gunung, jalan hotmix yang bnisa dilalui oleh berbagai kendaraan akan mempermudah perjalanan anda menuju kesana. Hanya dengan menempuh jarak sekitar 25 Km dari pusat kota banyuwangi dan 1.5jam untuk menuju kesana. Jika menyewa kendaran anda cukup mengeluarkan dana sekitar 500-600rb dan sudah bisa pergi ke gunung ijen degan rombongan keluarga atau teman-teman. 


Dari pos kawah ijen menuju puncak anda harus berjalan kaki selama sekitar 2 jam. Cukup melelahkan  tetapi rasa lelah itu akan terbayarkan dengan pemandangan yang sangat menakjubkan dari puncak dan kawah gunung ijen.

Jangan lupa membawa jaket dan sarung tangan karena cuaca dan suhu udara disana cukup dingin untuk ukuran orang indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar